2024-02-20

Gasket Graphite dalam Pipa: Definisi, Fungsi, dan Keuntungan Terbaru

Daftar isi

Tutup

Gasket, sebagai salah satu elemen penting dalam dunia industri, memiliki peran vital dalam menjaga keamanan dan performa sistem perpipaan. Banyaknya jenis gasket yang ada saat ini menyediakan karakteristik khusus yang dapat dipilih untuk aplikasi dan penggunaan tertentu. Selain itu, jenis-jenis gasket yang tersedia juga bisa dibuat dari berbagai material, dan gasket graphite menjadi salah satu pilihan populer yang digunakan saat ini.

Baca Juga : Spiral Wound Gasket : Komponen, Kelebihan dan Harga Terbaru

Dalam artikel ini, kami akan membahas tentang gasket graphite yang mungkin belum sepopuler gasket lainnya. Mulai dari karakteristik, pengaplikasian, dan keuntungan dalam menggunakan gasket graphite. Simak informasi selengkapnya.

Apa itu Gasket Graphite?

Seperti yang kita tahu, gasket berperan sebagai segel mekanis yang dapat mengisi ruang antara dua permukaan atau bagian yang terhubung agar tetap selaras dan berfungsi dengan baik. Sehingga terhindar dari gesekan dengan permukaan yang keras yang dapat menimbulkan getaran.

Baca Juga : PTFE Gasket: Pengertian, Keuntungan, Karakteristik, dan Tips Memilihnya

Gasket graphite adalah sebuah komponen yang digunakan dalam industri untuk membantu menyegel dan mengisolasi aliran fluida atau gas di antara dua permukaan yang bertemu. Gasket ini terbuat dari bahan graphite (karbon murni) yang dikompresi menjadi struktur padat dan elastis. Dirancang untuk menahan tekanan, suhu tinggi, dan kondisi lingkungan yang ekstrim.

Karakteristik Gasket Graphite

Gasket graphite memiliki elastisitas yang baik, yang dapat menyesuaikan dengan perubahan tekanan dan suhu yang terjadi selama proses operasional. Ketika dua permukaan ditekan bersama, gasket akan mengalami kompresi dan mengisi celah, sehingga menciptakan segel yang lebih rapat.

Seperti namanya, gasket graphite dibuat dari bahan graphite yang mengandung tingkat karbon antara 90-99%. Persentase kandungan karbon tersebut berkorelasi positif dengan jumlah fleksibilitas yang diberikan oleh gasket graphite.

Baca Juga : Ring Joint Gasket: Pengertian, Material, dan Pengaplikasiannya dalam Industri

Untuk meningkatkan kekuatan dan kinerja operasional, gasket graphite dapat ditambah dengan berbagai material lainnya, di antaranya; aluminium foil, nickel alloy, wire mesh, dan film poliester.

Pengaplikasian Gasket Graphite

Gasket graphite biasanya digunakan dalam aplikasi di mana ketahanan terhadap suhu tinggi, sifat non-stick, kemampuan isolasi termal yang baik, dan kimia agresif diperlukan. Seperti dalam sistem perpipaan di industri kimia, petrokimia, dan proses pemurnian minyak. 

Berdasarkan karakteristiknya, penggunaan  antara lain untuk heat exchangers, chemical shields, pelumas untuk dry sheet, cooling towers, dan lain-lain.

Baca Juga : Mengenal Insulation Gasket: Fungsi, Bagian, dan Cara Pemasangan yang Efektif

Keuntungan Menggunakan Gasket Graphite

Ada banyak keuntungan berbeda dari penggunaan gasket graphite terutama pada sistem perpipaan, di antaranya:

Tahan Terhadap Suhu Tinggi

Ketahanannya terhadap suhu tinggi membuat gasket graphite cocok bagi banyak industri yang memiliki suhu tinggi hingga ekstrim. Ketahanan terhadap panas tersebut juga dapat ditingkatkan melalui penggunaan beberapa bahan yang disebutkan sebelumnya. Selain itu, gasket graphite juga tahan terhadap berbagai bahan kimia, menjadikannya alasan mengapa gasket graphite dianggap sebagai solusi serbaguna.

Kekuatan dan Daya tahan

Gasket graphite memiliki level rendah terhadap creep relaxation. Artinya, gasket graphite tidak mengalami perubahan yang signifikan dari waktu ke waktu. Material graphite juga tahan terhadap korosi terlepas dari temperatur atau tekanan yang ada.

Anti Lengket

Material graphite memiliki kandungan karbon yang bersifat licin dan sangat cocok untuk menutup sambungan gasket, karena dapat bergerak fleksibel untuk mengisi celah yang tidak rata.

Karakteristik dan kandungan material yang ada dalam gasket graphite telah dipercaya sebagai salah satu solusi untuk menjaga keamanan dan performa sistem perpipaan dalam kondisi tekanan dan suhu tinggi. Dengan informasi mengenai gasket graphite di atas, diharapkan dapat bermanfaat bagi pembaca sebagai referensi sebelum membeli gasket untuk aplikasi yang dibutuhkan.

Baca Juga : Mengenal Perbedaan Pipa Welded dan Pipa Seamless

Bagi Anda yang sedang mencari produk perpipaan seperti valve, fitting, flange, pipa hingga spiral wound gasket, Anda bisa mendapatkannya di Alvindo Catur Sentosa. Kami merupakan distributor resmi dan terpercaya memberikan produk berkualitas dan sudah memiliki standar resmi sertifikat. Anda tak perlu ragu dengan layanan Kami, silahkan menghubungi sales Kami untuk mendapatkan kebutuhan Anda.

Penulis

Om Vin
Om Vin adalah full-time in-house engineer ACS dengan pengalaman lebih dari 20 tahun di industri pipa fitting dan sangat gemar dengan tantangan.

Share

  • Facebook
  • Tweet
  • Whatsapp
  • LinkedIn

Artikel lainnya

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Half Coupling: Fungsi, Spesifikasi, dan Aplikasi di Industri

Temukan bagaimana half coupling bekerja, spesifikasi yang perlu diketahui, serta beragam penerapannya di industri. Pelajari lebih lanjut dalam artikel ini.

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Mengenal Reducer Coupling, Satu Komponen untuk Dua Diameter Berbeda

Temukan definisi, cara kerja, dan beragam keunggulan reducer coupling. Pelajari bagaimana komponen ini berperan dalam mereduksi diameter pipa.

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Memahami Penggunaan Threaded Flange dalam Sistem Perpipaan

Temukan definisi, cara kerja, dan beragam keunggulan threaded flange. Pelajari bagaimana komponen ini menjadi solusi praktis dalam penyambungan pipa.

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Apa itu Flange Pipa dan Jenis Jenis Flange Pipa Besi

Macam-macam flange pipa besi. Metode pemasangan flange. Menjual Flange harga dan berbagai ukuran (1 inch, 2 inch, 4 inch, 6 inch) cara pengelasan dan fungsi

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Apa itu Fitting Pipe Nipple dan Jenis-Jenisnya

Pelajari definisi, fungsi, dan jenis-jenis fitting pipa nipple dalam sistem pipa. Temukan bagaimana fitting pipa nipple menjadi solusi yang efisien dalam penghubung pipa. Baca sekarang!

Alvindo Catur Sentosa Placeholder image
20
.
02
.
24

Coupling Pipa Besi pada Industri: Fungsi, Jenis, dan Aplikasinya

Pelajari definisi, fungsi, berbagai jenis, dan harga coupling pipa besi dalam panduan lengkap kami. Temukan bagaimana coupling pipa besi digunakan secara luas di berbagai industri. Baca sekarang!